Siapa sih yang kagak tau apa itu Shortcut, kalian yang kesehariannya tidak lepas dari yang namanya komputer paham apa kegunaannya kan?
Apa itu Shortcut?
Yap, sesuai dengan artinya shortcut bisa diartikan sebagai Jalan Pintas/Pintasan, pintasan disini bisa bermacam-macam hal seperti pintasan aplikasi program, lokasi direktori, alamat website.Shortcut biasanya terbuat saat menginstal sebuah aplikasi mencentang sebuah pilihan Create a Shortcut on the Desktop agar shortcut muncul pada layar Desktop.
Dengan adanya pintasan kita akan akan sangat terbantu karena dapat menghemat waktu tanpa membuka direktori lokasi program terinstal, itupun kalau ingat intalnya dimana, iya kan?
Masalah Shortcut
- Shotcut terhapus, mau buat lagi gimana?
- Setelah instal aplikasi/program/game tidak muncul shortcut.
- Cara buat shortcut alamat atau halaman web ke Desktop gimana?
Cerita Lucu
Suatu ketika teman saya menceritakan kejadian yang sangat memilukan, ia mendengar ada seseorang diminta untuk mengcopy sebuah aplikasi di komputer windows Lab komputer, namun orang itu bilang kalau setelah dicopy aplikasi tidak bisa dibuka, setelah di cek ternyata yang dicopy hanya Shortcutnya saja Tamat, lucu gak? dahlah...Cara Membuat Shortcut aplikasi di Windows 10, 8.1, 8, 7
Cara bikin shortcut aplikasi itu ada beberapa cara, namun akan saya jelaskan cara yang paling mudah saja supaya tidak terlalu rumit, oke baca dibawah ini.$ads={2}
1. Lewat All program pada Start Menu Windows
Walapau tidak semua aplikasi akan muncul di All Program atau recenly added tapi bisa dicoba.- Buka Start Menu.
- Cari aplikasi/programnya.
- Seret ke layar desktop (dicoba di Windows 10).
2. Lewat Send to Desktop
Cara ini juga gampang simaklah:- Pergi ke tempat penginstalan.
- Biasanya folder aplikasi di:C:\Program Files atau C:\Program Files (x86) tapi ini tergantung kalian instalnya dimana.
- Setelah itu cari file .exe nya.
- Klik kanan → Send to → Desktop (create shortcut).
Cara Membuat Shortcut link alamat website ke Desktop
Membuat shortcut memanglah mudah tapi apakah kalian tahu alamat web bisa dijadikan shortcut? yak benar, bisa. Jadi ketika kita klik shortcut ini, secara otomatis browser akan terbuka dan membuka alamat tujuan. Cara bikinya baca dibawah ini.- Klik kanan → New → Shortcut.
- Tulis misal "https://www.ekorkode.com" lalu Next (Harus pake https://).
- Beri nama "Ekorkode" misalnya dan Finish.
Penutup
Sekian artikel mengenai bahasan lengkap cara bikin shortcut aplikasi dan link web lengkap semoga berguna untuk menambah wawasan kita semua.“Sebaik Baik Manusia Adalah Yang Paling Bermanfaat Bagi Orang Lain”