✔ 7 Layanan Penyimpanan Cloud selain Google Drive Terbaik 2023

Apakah anda sedang mencari penyedia layanan Cloud Storage terbaik dan setidaknya anda mengharapkan layanan itu seperti Google Drive?. Ya, kita tahu setiap kali membuat sebuah akun gmail secara otomatis kita dapat menikmati hampir semua fasilitas yang disediakan oleh google secara cuma-cuma.


Ya secara garis besar penyimpanan google drive sudah memberi kita ruang penyimpanan cloud (awan) secara cuma-cuma, tapi dengan batas 15 GB, jika lebih dari itu anda harus berlangganan dengan harga yang relatif mahal. Sebelum mambahas apa saja alternatif google drive yang dapat anda dapatkan secara gratis, sebaiknya anda paham dulu istilah Cloud Storage.

Apa itu Cloud Storage (Penyimpanan Awan)?
Penyimpanan awan secara singkat dapat diartikan sebagai penyimpanan yang sifatnya online & virtual, dimana anda dapat menyimpan sebuah file tanpa punya memori berbentuk fisik. Untuk memindahkan file ke Cloud anda perlu mengupload dan untuk mengambil file anda perlu mengunduh.

Lalu dimana sebenarnya file kita berada? Cloud Storage hanyalah istilah saja, file akan tetap berada dalam memori fisik namun terletak di Data Center bersama Server yang didalamnya memakai Harddisk ataupun SSD.

Saat ini sudah ratusan penyedia layanan seperti ini  dengan harga yang bersaing, bahkan untuk pengguna baru biaanya gratis. Anda dapat menyimpan segala jenis file seperti gambar, video, musik, game, dokumen, dan semua bentuk file asal ukurannya tidak melebihi kapasitas yang diberikan.

Nah saya sudah merangkum dari beberapa penyedia yang pernah saya gunakan selain Google Drive. Siapa tahu anda menemukan jodoh penyimpanan awan alternatif google drive. Simak dibawah ini.

Alternatif Google Drive sebagai Penyimpanan Awan Terbaik 2022

$ads={2}
1. Mega
Logo MEGA.NZ
Penyimpanan Gratis - 50 GB
Mega mejadi salah satu penyimpanan awan favorit karena menawarkan kapasitas yang bahkan jauh lebih besar dibanding dengan Google Drive pada kasta free member.

Kapasitas cloud storage yang didapatkan dari akun gratis Mega sebesar 50 GB. Ukuran tersebut terbilang sangat besar mengingat ini adalah akun free, sehingga akan cocok untuk menyimpan segala jenis file yang anda inginkan.

Layanan ini sudah cukup terkenal, bahkan website-website besar sudah mempercayainya sebagai tempat mereka meletakkan file-file yang dapat diakses banyak orang.

2. MediaFire
MediaFire Logo PNG
Penyimpanan Gratis - 10 GB
Pasti anda tidak asing dengan yang satu ini kalau sering mengunduh sesuatu di Internet. Ya, layanan yang diberikan MediaFire bisa dibilang cukup spesial mengingat ukuran yang diberikan untuk member gratis awalnya 10 GB dan bisa bertambah sampai 50 GB.

Bagaimana cara menambahnya secara gratis? anda cukup mengundah orang lain untuk menggunakan MediaFire sebagai Pilihan Cloud Storage nya. Tersedia disemua platform.

3. One Drive
OneDrive Logo PNG
Penyimpanan Gratis - 5 GB
Banyak orang & mungkin anda juga pasti sudah sering melihat OneDrive di komputer, tapi apakah anda sudah tahu apakah itu dan apa fungsinya sebenarnya?.

OneDrive merupakan layanan Cloud Storage Microsoft yang sudah populer, mengingat bahwa OneDrive juga terhubung langsung dengan Windows 10. Anda dapat menggunakan OneDrive layaknya google drive karena bisa dipakai dari semua platform.

Anda mendapatkan Cloud storage gratis sebesar 5 GB yang cocok untuk menyimpan file-file dokumen, foto-foto, dan sejenisnya dengan ukuran tidak terlalu besar. Anda juga bisa meningkatkan kapasitas dengan akun dengan membayar sejumlah nominal sesuai paket.

4. Dropbox
Dropbox Logo PNG
Penyimpanan Gratis - 2 GB
Dropbox juga menjadi salah satu favorit beberapa orang karena kemudahan penggunaanya. Seperti sebelumnya, layanan satu ini juga sangat mudah pengaksesannya, dan itu sangat mendukung untuk berbagai platform berbeda.

Kapasitas yang anda dapatkan dari akun gratis dropbox adalah 2 GB, meskipun sedikit kecil, anda dapat menambah kapasitas tanpa memabayar, yaitu dengan mengundang orang lain untuk memakai dropbox. Tentu saja, file-file yang sudah anda upload ke Cloud dapat anda bagikan aksesnya kepada orang lain melalui link.

5. Icedrive
Icedrive Logo PNG
Penyimpanan Gratis - 10 GB
Layanan yang satu ini mungkin belum banyak yang tahu tapi jika dilihat-lihat dari apa yang ditawarkan sangat menjanjikan untuk dicoba.

Anda diberikan storage gratis sebesar 10 GB yang bisa anda manfaatkan selayaknya cloud storage pada umumnya. Icedrive juga tersedia diberbagai platform Desktop, Mobile dan Webapp.

6. pCloud
pCloud Logo PNG
Penyimpanan Gratis 10 GB
Layanan satu ini cukup menarik untuk dicoba karena anda dapat menambahkan storage yang awalnya 3 gb menjadi 10 gb bahkan lebih dengan sebuah misi seperti verifikasi email, upload 1 file, mengaktifkan upload otomatis, dan mengundang teman.

Tampilan antarmuka yang sederhana tapi minimalis membuat fungsional sebuah Cloud Storage akan mudah dioperasikan siapapun. Tersedia diberbagai platform Desktop, Mobile dan Web Apps.

7. Box
BOX Cloud Logo PNG

Penyimpanan Gratis - 10 GB
Penyimpanan yang satu ini katanya banyak digunakan oleh kalangan pembisinis, karena penyimpanan berorientasi untuk layanan jangka panjang.

Anda dapat mencobanya dan akan mendapatkan storage gratis berukuran 10 GB yang mana itu diperuntukan sebagai pengguna Personal. Box didukung berbagai aplikasi seperti Office 365 dan G-Suite, sehingga dapat menyinkronkan otomatis terhadap file-file yang terikat didalamnya. Tersedia di Desktop dan Mobile.

#Note: Kapasitas gratis yang diberikan setiap layanan dapat berubah sewaktu-waktu, jadi tetap cek kembali di website resmi masing-masing penyedia.

Penutup
Sekian pembahasan tentang Cloud Storage Terbaik alternatif Google Drive Gratis yang mungkin dapat anda jadikan pilihan, semoga bermanfaat. Terimakasih.
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama