✔ Cara Rip Musik dari CD Original dengan Hasil FLAC/WAV 2023

Cara untuk Rip Musik dari CD menjadi FLAC mudah dilakukan siapa saja asal memiliki CD kualitas baik / original. Sebelum membahas itu alangkah baiknya anda tahu format-format Hi-res Flac dan WAV.

Saat ini karena kuota dan akses internet lebih murah membuat semua berpindah ke media Streaming. Streaming musik digital dianggap lebih lengkap, ringkas dan praktis tanpa membutuhkan ruang penyimpanan yang besar.

Dilain sisi orang-orang tertentu masih memainkan musik tetapi bukan dengan format FlAC atau WAV. Orang seperti ini (Audiophile) biasanya paham, maniak dan antusias terhadap kualitas musik baik source dan perangkatnya.

Kedua Format ini sangat populer bagi kalangan pecinta audio karena kualitas dan Clarity nya sagat bagus. Kenapa demikian? karena FLAC "Free Lossless Audio Codec" jadi codec yang tidak ada data yang hilang dalam kompresannya.

Sedangkan WAV, mirip dengan FLAC dianggap punya kualitas sedikit lebih baik daripada FLAC. Untuk bisa membedakan kedua kualitas tersebut dibutuhkan perangkat high-end agar perbedaan terdengar.

Tanya-tanya seputar TIDAL WA Admin ekorkode085800572012

Cara Rip Musik dari CD menjadi FLAC, WAV, AAC, & MP3 untuk Pemula

$ads={2}
  1. Pertama-tama Download Aplikasi "Sony Music Center" disini https://musiccenter.sony.net/en/downloads/ni
  2. Kemudian Instal Seperti biasa (Proses Instal 2-5 menit, tunggu saja).
    Cara instal Sony Music Center

  3. Setelah selesai buka aplikasi "Sony Music Center" nya dan masukan CD ke Laptop/PC.
  4. Jika CD Original maka info album (sampul album, judul, durasi, dll) akan terlihat jelas dan lengkap.
    Memutar Musik lewat Sony Music Center

  5. Klik menu "" lalu "CD Import Settings", untuk mengatur kualitas Output nantinya
    cara atur ekstensi import flac

  6. Ubah format menjadi WAV, FLAC, AAC, atau MP3. (Ingat semakin tinggi Bit rate maka kualitas semakin bagus lalu OK.
    Cara atur format Flac dari CD

  7. Klik Import & Tunggu Prosesnya.
    Import musik dari CD

  8. Lokasi file FLAC hasil Import berada di "C:\Users\nama pengguna\Music\Music Center"
    hasil rip cd jadi FLAC

Nah begitulan cara paling mudah untuk Import Musik dari CD menjadi FLAC, WAV, AAC, dan MP3 paling mudah. Kualitas yang dihasilkan tentu sangat baik mengingat aplikasi ini Resmi dari Sony Music yang tak perlu diragukan lagi.

Jika Info Album tidak ada Gambar Sampul, Tahun, dll

  1. Pada Sony Music Center klik "Newly Added".
  2. Klik kanan "Search for Album" dan OK.
  3. Maka album akan melakuakn Duplicat dengan Info Album yang lengkap. (Sekarang anda bisa menghapus album yang tidak memiliki info.

Semakin berkembangnya teknologi membuat segala sesuatu ikut berubah tak terkecuali bagaimana anda mendengarkan musik. Siapa sih di zaman sekarang yang masih memutar musik dengan menggunakan CD/VCD secara langsung?.

Jawaban dari pertanyaan di atas tentu sangat sedikit. Tentu saja karena sekarang kebanyakan menggunakan File berekstensi MP3, AAC, FLAC atau WAV.

Penutup

Sekian tutorial singkat bagaiaman Import atau Rip Musik dari CD menjadi FLAC , WAV, AAC, MP3. Dilakukan dengan Laptop menghasilkan File Hi-Res bukan Upsampling, Upscale, dan transcode. Semoga bermanfaat untuk kita semua, terimakasih.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama