Tidal merupakan sebuah aplikasi Music Streaming yang sangat diminati bagi mereka yang suka mendengarkan musik namun menginginkan kualitas yang lebih tinggi dari yang lainnya. Kualitas yang disajikan tentu sangat jauh dibandingkan dengan Spotify atau YouTube Musik.
Namun entah bagaimana Tidal masih belum tersedia secara resmi di Negara Indonesia. Untuk itu kita perlu menginstal Tidal melalui pihak ketiga.
Cara install Tidal di Android dijamin Work 100%
Playlists TIDAL
Nah, pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan bagaimana caranya memindahkan playlist di Aplikasi Tidal dari akun lama ke akun baru.
Tutorial Pindah Playlists di Aplikasi Tidal
Tutorial ini hanya berlaku bagi Anda yang mendapatkan Replace Akun / Akun Baru. Inti dari tutorial ini sebenarnya hanya copy link Playlist dari akun lama, kemudian link dibuka saat sudah login akun baru.
- Buka Aplikasi TIDAL.
- Pada menu Akun, klik menu Playlists.
- Pilih playlist dari akun lama yang ingin dicopy, dan klik menu titik 3.
- Pilih Share lalu Copy Link.
- Login Tidal dengan akun baru.
- Buka link yang telah dicopy dari akun lama lewat browser.
- Saat Aplikasi Tidal terbuka,Klik menu 3 titik.
- Dan terakhir Add to Playlist.